Jumat, 12 Januari 2024

Ketentuan Pengambilan Nama Dalam Perhitungan Numerologi

Di dalam menghitung numerologi seseorang, informasi yang dibutuhkan hanya dua yakni nama lengkap dan tanggal lahir. Untuk menghitung nama lengkap ada ketentuan-ketentuan yang harus diperhatikan:

1. Jika seseorang memiliki lebih dari 4 nama, gunakan hanya nama paling depan dan nama paling belakang. Contoh sebagai berikut: Angelica Santosa Mutiara Prameswari Harahap, maka yang digunakan dalam perhitungan adalah Angelica Harahap.

2. Jika nama mengandung unsur "-", maka dihilangkan dalam perhitungan dan dianggap sebagai 2 nama terpisah. Contoh perhitungan sebagai berikut: Daniel-Michaela Luois menjadi Daniel Michaela Louis.

3. (biasanya pada budaya di luar indonesia), Gabungkan nama belakang yang terdiri dari 2 kata menjadi 1 kata. contoh Jamie van der Saar menjadi Jamie Vandersaar.

4. Hapuskan imbuhan Jr., or Sr., II, III, IV yang mengikuti nama lahir. Contoh perhitungan sebagai berikut: George Bush, Jr menjadi George Bush. Barrack Obama III menjadi Barrack Obama.


Bagaimana bila seseorang adalah anak yang diadopsi? Dalam hal ini, gunakan nama yang diberikan oleh keluarga yang mengadopsi untuk pertama kalinya karena jiwa ini lah yang terkait dengan keluarga yang mengadopsinya secara permanen dibandingkan orangtua sementara atau bahkan orangtua kandungnya.

Untuk mengetahui bagaimana huruf-huruf dapat dikonversikan nilainya ke dalam angka, teman-teman dapat melihat pada halaman Dasar Menghitung Angka Dalam Numerologi


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ketentuan Pengambilan Nama Dalam Perhitungan Numerologi

Di dalam menghitung numerologi seseorang, informasi yang dibutuhkan hanya dua yakni nama lengkap dan tanggal lahir. Untuk menghitung nama le...